IMG-LOGO
Semangat Belajar di Rumah Belajar Mushola Mamba'ul Hudha

Semangat Belajar di Rumah Belajar Mushola Mamba'ul Hudha

Create By Mami Setyowati 04 February 2025 11 Views
IMG

Dalam rangka memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Tidar Magelang mengadakan "Rumah Belajar" di Dusun Mirikerep, Desa Madusari, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang.

Rumah Belajar merupakan program kerja dari Tim KKN Universitas Tidar yang ditargetkan untuk anak anak. Program ini dibentuk dengan tujuan menyediakan sarana bimbingan belajar bagi anak-anak di wilayah tersebut. Kegiatan Rumah Belajar berlangsung di Mushola Mamba'ul Hudha setiap hari Sabtu, mulai pukul 16.00 hingga 17.15 WIB.

Untuk mendukung kebutuhan pendidikan di wilayah setempat, Rumah Belajar Tim 1 KKN Universitas Tidar didirikan sebagai wadah bimbingan akademis bagi anak-anak dari berbagai jenjang pendidikan. Program ini mencakup siswa dari kelas 1 SD hingga kelas 1 SMP dengan menghadirkan metode pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan. Mahasiswa Tim 1 KKN Universitas Tidar berperan dalam membimbing anak-anak dalam berbagai mata pelajaran, membantu menyelesaikan tugas sekolah, serta memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap materi yang sulit dipahami di sekolah.

Kegiatan Rumah Belajar yang diadakan di Mushola setiap Sabtu telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi anak-anak setempat, seperti peningkatan pemahaman materi pelajaran dan rasa percaya diri mereka. Selain itu, program ini juga mendapat dukungan penuh dari para orang tua dan tokoh masyarakat yang melihat hal tersebut sebagai langkah proaktif untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik dan berkelanjutan. Keberhasilan Rumah Belajar ini tidak hanya membantu anak-anak dalam prestasi akademik, tetapi juga mempererat hubungan sosial antarwarga serta membangun kesadaran kolektif akan pentingnya pendidikan di komunitas tersebut.

Rumah Belajar Tim 1 KKN Universitas Tidar bukan hanya tempat bimbingan belajar, namun juga sebagai pembentukan ikatan sosial dengan anak anak dan menumbuhkan semangat belajar yang tinggi di kalangan anak-anak. Keberlanjutan program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam jangka panjang bagi perkembangan pendidikan anak-anak di Dusun Mirikerep dan sekitarnya.

96,8 FM Radio Gemilang

Konten Populer - Semangat Belajar di Rumah Belajar Mushola Mamba'ul Hudha